MACAM-MACAM MODEL PEMBELAJARAN YANG EFEKTIF




Model pembelajaran adalah bentuk pembelajaran yang tergambar dari awal sampai akhir yang disajikan secara khas oleh guru di kelas. Beberapa model pembelajaran yang efektif adalah sebagai berikut ini.

1.      Cooperatif Script (Dansere Cs..1985)
Metode belajar di mana siswa bekerja kelompok (4 orang) bergantian secara. lisan mengikhtisarkan bagian-bagian dari materi yang dipelajari. Langkah-langkahnya:
a)      Guru membagi siswa dalam kelompok
b)      Guru memberikan wacana/ materi kepada siswa untuk dibaca dan membuat ringkasan.
c)      Guru dan siswa menetapkan siapa yang pertama berperan sebagai pendengar.
d)     Pembicara membacakan ringkasannya.
Sementara pendengar:
·         menyimak/ mengoreksi/ menunjukkan ide-ide pokok yang kurang lengkap.
·         membantu/ mengingat/ menghafal ide-ide pokok dengan menghubungkan materi sebelumnya atau dengan materi lainnya.
e)      Bertukar peran, semula sebagai pembicara ditukar menjadi pendengar, dan
sebaliknya,serta lakukan seperti di atas.
f)       Kesimpulan siswa bersama-sama dengan guru.
g)      Penutup

Student Teams - Achievment Divisions (STAD)
Tim siswa kelompok prestasi (Slavin 1995). Langkah-langkah:
a.       Membentuk kelompok yang anggotanya terdiri dari 4 orang secara heterogen (campuran menurut prestasi, jenis kelamin)
b.      Guru menyajikan pelajaran
c.   Guru memberikan tugas kepada kelompok untuk dikerjakan oleh anggota kelompok. Anggotanya yang sudah mengerti dapat menjelaskan pada anggota lainnya sampai semua anggota dalam kelompok itu mengerti.
d.     Guru memberikan kuis/ pertanyaan kepada seluruh siswa. Pada saat menjawab tidak boleh saling membantu
e.       Memberi evaluasi
f.       Kesimpulan


 Numbereded Heads Together (Kepala bernomor) -Spencer Kagan,1992-
Langkah-langkah:
a.       Siswa dibagi dalam kelompok,setiap siswa dalam setiap kelompok mendapat nomor
b.      Guru memberikan tugas dan masing-masing kelompok mengerjakannya.
c.   Kelompok mendiskusikan jawaban yang benar,dan memastikan tiap anggota kelompok dapat mengerjakannya/ mengetahui jawabannya.
d.      Guru memanggil salah satu nomor siswa, dengan nomor yang dipanggil melaporkan hasil kerja sama mereka.
e.       Tanggapan dari teman yang lain kemudian guru menunjuk nomor yang lain
f.       Kesimpulan

 Problem based Introduction (Pembelajaran berdasarkan Masalah)
Langkah-langkah
a.       Guru menjelaskan kompetensi yang ingin dicapai dan menyebutkan sarana atau alat pendukung yang dibutuhkan. Memotivasi siswa untuk terlibat aktivitas pemecahan masalah yang dipilih.
b.      Guru membantu siswa mendefinisikan dan mengorganisasikan tugas belajar yang berhubungan dengan masalah tersebut (menetapkan topik, tugas, dan jadwal)
c.       Guru mendorong siswa untuk mengumpulkan informasi yang sesuai, eksperimen untuk mendapatkan penjelasan dan pemecahan masalah.
d.      Guru membantu siswadalam merencanakan menyiapkan karya yang sesuai seperti laporan dan membantu mereka berbagi tugas dengan temannya.
e.       Guru membantu siswa untuk melakukan refleksi atau evaluasi terhadap eksperimen mereka dan proses-proses yang mereka gunakan.

Demonstration 
Langkah-langkah:
a)      Guru menyampaikan kompetensi yang ingin dicapai
b)      Guru menyajikan gambaran sekilas materi yang akan disampaikan
c)      Menyiapkan bahan atau alat yang diperlukan
d)     Menunjuk salah seorang siswa untuk mendemonstrasikan sesuai skenario yang telah disiapkan
e)      Seluruh siswa memperhatikan demonstrasi dan menganalisanya
f)       Setiap siswa mengemukakan hasil analisanya dan juga pengalaman siswa
didemonstrasikan.
g)      Guru membuat kesimpulan.

Word Square 
Media: Soal dalam bentuk teka-teki  
Langkah-langkah:
a.       Guru menyampaikan materi sesuai kompetensi yang ingin dicapai.
b.      Guru membagi lembaran kegiatan sesuai contoh.
c.       Siswa menjawab soal (mengisi kotak-kotak tersebut dengan huruf-huruf sesuai pertanyaan).
d.      Berikan poin setiap jawaban dalam kotak.

Explisit intruction 
Pengajaran langsung  (Resenshina & Stevens, 1986)
 Pembelajaran langsung khusus dirancang untuk mengembangkan belajar siswa tentang pengetahuan prosedural dan pengetahuan deklaratif yang dapat diajarkan dengan pola selangkah demi selangkah. Langkah – langkah:
a)      Menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
b)      Mendemonstrasikan pengetahuan dan ketrampilan
c)      Membimbing pelatihan
d)     Mengecek pemahaman dan memberikan umpan balik
e)      Memberikan kesempatan untuk latihan lanjutan

Complete Sentence
Siapkan blanko isian berupa paragraf yang kalimatnya belum lengkap.
Langkah – langkah:
a.       Guru menyampaikan kompetensi yang ingin dicapai
b.      Guru menyampaikan materi secukupnya atau siswa disuruh membacakan buku atau model dengan waktu secukupnya
c.       Guru membentuk kelompok 2 atau 4 orang secara heterogen
d.      Guru membagikan lembar kerja berupa pargraf yang kalimatnya belum lengkap
e.       Siswa berdiskusi untuk melengkapi kalimat dengan kunci jawaban yang tersedia.
f.       Siswa berdiskusi secara kelompok
g.  Setelah jawaban didiskusikan, jawaban yangsalah diperbaiki. Tiap peserta membaca sampai mengerti
h.      Kesimpulan

Artikulasi 
Langkah – langkah
a.   Guru menyampaikan kompetensi yang ingin dicapai 
b. Guru menyajikn materi sebagaimana biasa
c. Untuk mengetahui daya serap siswa,dibentuk kelompok berpasangan dua
d. Menugaskan salah satu siswa dari pasangan itu menceritakan materi yang baru diterima dari guru dan pasangannyamendengar sambil membuat catatan kecil kemudian berganti peran. Begitu juga kelompok lainnya.
 e. Menugaskan siswa secara bergiliran/ diacak menyampaikan hasil wawancara dengan teman pasangannya sampai sebagian siswa sudah menyampaikan hasil wawancaranya
f. Guru mengulang/ menjelaskan kembali materi yang sekiranya belum dipahami siswa
g.  Kesimpulan/ penutup

Student Fasilitator and Explaining
Siswa mempersentasikan ide/ pendapat pada rekan peserta lainnya. Langkah – langkah.
a.       Guru menyampaikan kompetensi yang ingin dicapai
b.      Guru mendemonstrasikan/ menyajikan materi
c.       Memberikan kesempatan siswa untuk menjelaskan kepada siswa lainnya. Misalnya melalui bagan/ peta konsep.
d.      Guru menyimpulan ide/ pendapat dan siswa
e.       Guru menerangkan semua materi yang disajikan saat itu.
f.       Penutup


EmoticonEmoticon